Category Archives: Kuliner

Aneka Kue Lebaran yang Sering Disajikan Saat Lebaran

Hari Lebaran adalah hari yang paling ditunggu-tunggu oleh semua umat Muslim di Indonesia karena banyak sekali hal-hal yang menyenangkan saat hari itu. Kenapa hanya Indonesia yang disebut? Karena Indonesia memiliki tradisi Lebaran yang berbeda dengan perayaan Lebaran di negara lain. Tradisi sungkem pada orangtua, memberi uang pada anak-anak kecil, bersilaturahmi kepada sanak saudara dan juga yang paling khas adalah tradisi menyajikan opor ayam dan aneka kue lebaran.

Berbagai macam kue lebaran dengan rasa dan khas yang berbeda-beda merupakan sajian yang tidak pernah terlewatkan saat lebaran. Berikut ini ada beberapa kue yang wajib atau selalu ada saat lebaran tiba:

  1. Kue Nastar merupakan kue kering yang hampir selalu dicari dan disukai oleh hampir semua orang. Kue berbentuk bulat dengan isian selai nanas di dalamnya ini merupakan sajian favorit dan menjadi ciri khas saat hari lebaran tiba. Setiap mendekati lebaran, orang-orang akan berbondong-bondong membeli kue ini sebagai sajian atau hadiah untuk diberikan pada orang lain.
  2. Kue kastengel adalah kue kering lain yang selalu ada di meja saat hari lebaran. Selain karena teksturnya yang lembut dan dipenuhi dengan keju, kue kastengel banyak dicari karena rasanya. Orang-orang akan mengeluh bosan dengan kue yang manis-manis dan akan beralih untuk menjadikan kue kastengel sebagai cemilan favorit mereka.
  3. Kue putri salju merupakan kue yang mempunyai rasa unik, yaitu perpaduan antara rasa manis dan gurih dengan kacang mede di dalam adonannya. Yang membuatnya unik lagi adalah butiran gula halus yang melumuri kue ini akan terasa dingin di mulut saat kita memakannya. Untuk itulah kenapa kue ini dinamakan kue putri salju.
  4. Kue lidah kucing. Namanya memang unik dan terdengar sedikit aneh untuk orang yang pertama kali mendengarnya. Tapi begitu melihat dan memakannya, orang akan menjadikan kue ini sebagai camilan favorit saat hari raya. Bentuknya yang pipih dan panjang membuatnya dinamakan lidah kucing.

Aneka kue lebaran di atas adalah primadona saat hari lebaran dan hampir selalu ada di manapun. Meskipun begitu ada kue-kue lain yang disajikan saat hari lebaran yang tidak selalu ada di masing-masing rumah. Seperti kue jahe, kue chocochips, kue kering semprit, kue kuping gajah, kue coklat dan masih banyak lain.

Hidangan saat perayaan hari raya bukan hanya disajikan dalam bentuk kue-kue kering saja. Sajian lain yang menjadi ciri khas saat hari lebaran adalah kacang mede dan juga kurma. Dua makanan ini paling dicari dan menjadi primadona juga selain kue-kue yang sudah disebutkan di atas tadi. Karena tidak semua orang menyukai makanan manis seperti kue-kue kering, orang-orang mengambil inisiatif lain dengan menyajikan kacang-kacangan seperti mede, kacang telur, kacang bawang dan juga kacang kedelai.

Menjelang hari raya tiba banyak orang yang akan menjual kue-kue lebaran, baik melalui pasar tradisional maupun media elektronik seperti online shop. Kita tidak tahu kualitas kue yang dijual dan jangan sampai menyesal saat sudah terlanjur membelinya. Banyak orang yang hanya memanfaatkan pasaran tanpa memperhatikan kualitas kue yang mereka jual.

Untuk itulah kita harus menjadi konsumen yang cerdas dan tidak sembarangan membeli kue yang tidak berkualitas. Misal saja saat sudah membeli dalam jumlah banyak ternyata kue yang dijual sudah tengik. Sebelum memutuskan untuk membeli aneka kue lebaran, ada hal-hal yang harus kita perhatikan, seperti warna, rasa dan kemasannya. Semoga bermanfaat.

Infused Water, Minuman Segar yang Cepat Mengembalikan Stamina dan Ion Tubuh yang Hilang

Sebagai manusia modern dengan segudang kegiatan di tiap harinya, penting bagi kita untuk tetap sehat dan bugar. Aktifitas yang segunung menuntut kita untuk selalu siap menyelesaikannya tanpa boleh dikalahkan oleh rasa lelah. Dan salah satu yang bisa dijadikan pendongkrak stamina dan kebugaran tubuh adalah infused water. Minuman segar ini bisa membantu menjaga kebugaran tubuh. Dan karena membuatnya sangat mudah, tentunya takkan mengganggu banyak waktu dan aktifitas kita dalam menyiapkannya.

Sekarang ini infused water sudah bukan lagi sesuatu yang aneh. Bahkan meminum infused water sudah menjadi semacam gaya hidup. Mulai dari anak sekolah, mahasiswa, pekerja dan banyak lagi orang yang suka mengkonsumsi minuman ini dengan maksud agar bisa tetap menjaga kesehatan dengan cara yang sederhana dan mudah.

Infused water adalah air minum yang sudah ditambah nutrisi didalamnya. Air minum yang berupa air putih matang ditambahkan potongan buah didalamnya dan disimpan dalam waktu tertentu agar bisa mendapatkan khasiat dan nutrisi dari buah-buahan itu. Selain buah-buahan, bisa juga ditambahkan sayuran ataupun tanaman herbal. Awalnya infused water ini dipopulerkan oleh seorang blogger asal negara bagian Oregon Amerika Serikat yang bernama Amy Pogue. Ia terinspirasi dari ibunya yang sejak kecil selalu memberinya air minum yang diberi potongan lemon didalamnya.

Apa sajakah manfaat dari infused water yang baik bagi tubuh? Dibawah ini adalah beberapa manfaat dari mengkonsumsi minuman segar ini, diantaranya:

  • Mengembalikan stamina dan ion tubuh yang hilang

Kehilangan ion tubuh berakibat tubuh menjadi lemas dan merasa lelah. Ion tubuh mudah hilang dan terkuras saat kita beraktivitas. Biasanya, demi kepraktisan, banyak orang mengkonsumsi minuman yang mengandung cairan elektrolit yang tersedia di pasaran untuk membuat dirinya kembali bugar. Namun bila ingin mendapatkan kembali kesegaran tubuh dan mengembalikan ion tubuh dengan cara yang alami dan murah, Anda bisa mengkonsumsi infused water.

  • Membantu melancarkan proses pencernaan

Salah satu manfaat infused water adalah membantu memperlancar pencernaan. Sebenarnya air mineral alami seperti air putih punya manfaat yang sama yaitu baik untuk pencernaan. Sayangnya banyak diantara kita yang tidak begitu suka mengkonsumsi air putih. Karenanya dengan infused water yang rasanya enak dan segar, mengkonsumsi air jadi lebih mudah. Air putih dan air bernutrisi seperti infused water sangat baik untuk menjaga tubuh tetap dalam kondisi normal dan dapat mencegah dehidrasi. Selain itu banyak minum cairan baik untuk menjaga fungsi ginjal.

Setelah mengetahui manfaat dari minuman ini, Anda pasti tertarik untuk mencoba membuatnya. Mari simak langkah mudah menyiapkan infused water untuk konsumsi kita sehari-hari. Cara membuatnya adalah sebagai berikut:

  • Pilih buah-buahan yang segar dan matang sempurna agar gizi yang didapat menjadi optimal.
  • Siapkan setengah liter air matang didalam botol.
  • Potong tipis buah, dan masukkan kedalam botol air tadi sekitar 10 sampai 15 potong.
  • Setelah itu tutup botol, lalu simpan air ini dalam lemari pendingin selama kira-kira 6 sampai dengan 12 jam agar nutrisi dalam buah keluar dan tercampur dengan air secara sempurna.

Kini minuman segar yang Anda buat sudah siap dikonsumsi. Air minum ini bila disimpan dalam kulkas, bisa bertahan antara 2 sampai dengan 5 hari. Sebaiknya minum air ini sebelum makan agar nutrisinya bisa cepat diserap tubuh Anda. Selamat mencoba.

Bagaimana Cara Memilih Buku Resep Masakan Sebagai Panduan Memasak Anda?

Apakah Anda pernah pergi ke toko buku dan melihat buku resep masakan yang begitu banyak di sana. Dengan berkembangnya jaman, buku-buku yang membahas mengenai resep ini memang banyak bertebaran di pasaran. Ketika Anda melihat satu buku dengan yang lainnya, pasti Anda akan berpikiran jika semua buku ini sama. Walaupun semua buku terlihat seperti serupa, Anda tetap harus memilih mana buku resep yang paling pas dan paling tepat untuk dipilih. Agar Anda tidak menyesal saat memilih buku ini, ada beberapa trik yang bisa Anda lakukan.

Pertama, beli buku yang berisi resep dan tekniknya. Buku yang berisi resep saja pasti akan banyak di pasaran, namun bagaimana dengan buku yang berisi teknik memasak yang baik? Dengan memilih buku yang berisikan teknik dan resep, Anda seperti membeli 2 buku secara sekaligus. Bila Anda bisa menemukan buku demikian, satu poin yang Anda inginkan pun terpenuhi. Selain teknik, jangan lupa memilih buku yang lebih praktis. Pilih buku yang mudah dipahami. Seperti apa buku yang mudah di pahami. Buku yang mudah di pahami ini mulai dari bahasanya yang lebih sederhana, hingga resepnya yang jauh lebih praktis bahkan bahan masakannya pun juga lebih mudah di temui. Tentu nilai kepraktisan ini juga bergantung pada kebutuhan yang Anda miliki.

Kedua, pilih buku resep masakan yang sesuai selera. Ketika akan membeli, lihat dahulu isi dari buku tersebut. Apakah buku tersebut berisi masakan yang Anda gemari atau tidak asing di telinga Anda? Sebelum yakin membeli buku, Anda bisa membaca resep yang berada di dalam buku. Apakah salah kombinasi dari masakan tersebut masih dapat diterima oleh lidah keluarga? Karena, sepertinya percuma saja Anda membeli sebuah buku masak namun tidak pernah mempraktekkannya untuk memasak.

Ketiga, pastikan hidangan yang berada di buku tersebut merupakan hidangan yang menyehatkan. Akan lebih lengkap lagi jika Anda memilih buku resep yang memuat informasi nutrisi yang berada di tiap masakan. Apa pentingnya mengetahui nutrisi yang berada di tiap masakan? Dengan cara ini Anda akan mudah menakar kalori, serat dan lemak yang berada di tiap resep. Selain itu makanan sehat juga bisa dilihat dari adanya bahan makanan. Anda harus mencermati lagi apakah bahan yang berada di sana di dominasi oleh makanan yang segar? Pilihan ini memang kembali lagi pada selera kebutuhan Anda walaupun rasanya setiap orang menginginkan makanan yang sehat berada di dalam rumah.

Keempat, kualitas. Kualitas dari buku resep ini bukan hanya bisa terlihat dari sampul, melainkan dari penulis buku dan penerbit. Usahakan Anda membeli buku yang ditulis oleh seseorang yang ahli di dalam bidang kuliner atau pakar nutrisi, dengan demikian, resep yang akan diberikan bisa sangat terjamin kualitasnya. Jangan sampai Anda hanya melihat cover buku, cover bisa di edit oleh editor sehingga menghasilkan cover yang menarik.

Terakhir, bonus. Bonus di sini bukan hanya seperti omong kosong yang tidak memiliki kaitan dengan kuliner atau resep. Bonus buku resep masakan yang baik seperti informasi tambahan mengenai teknik mempergunakan alat masak tersebut, selain itu ada pula buku resep yang memberikan bonus berisikan informasi yang memiliki hubungan dengan kesehatan. Contohnya seperti makanan sehat yang seharusnya dikonsumsi oleh penderita penyakit A, B atau C. Tentu bonus ini bisa membantu Anda untuk menyajikan makanan yang tepat dan sehat untuk keluarga.

Aneka Hidangan Dengan Bumbu Jeruk Nipis

Aneka Hidangan Dengan Bumbu Jeruk Nipis

Buah Jeruk merupakan buah dengan cita rasa asam yang segar. Buah yang memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan ini selain sebagai buah yang dipakai dalam campuran minuman, juga sering digunakan sebagai bahan dan bumbu makanan. Jenis Jeruk yang sering digunakan sebagai bumbu ialah jeruk nipis atau nama latinnya citrus auratifolia. Jeruk dengan jenis ini memiliki rasa yang lebih kecut dan pahit dari jenis jeruk lainnya. Maka dari itu hanya sekali peras, rasanya langsung keluar.

Ada banyak hidangan yang menggunakan bumbu berbahan jeruk. Rata-rata jeruk nipis menjadi penambah rasa dan menghilangkan aroma amis pada masakan. Hidangan yang menggunakan jeruk antara lain :

  1. Tom Yum: Masakan asal Thailand berbumbu pedas dengan isi seafood segar berupa udang dan cumi. Biasanya jeruk dicampurkan dengan jumlah yang lumayan untuk menguatkan rasa asam dan menghilangkan aroma amis.
  2. Sup Ikan: Sup Ikan juga menjadi hidangan yang biasanya mengandung bumbu perasan jeruk. Sama seperti hidangan lainnya, di sini jeruk bertugas untuk menghilangkan aroma amis ikan. Ikan yang direbus jauh lebih amis dibandingkan ikan yang digoreng.
  3. Soto: Masakan yang menggunakan jeruk sebagai bumbu lainnya adalah soto. Bumbu kuning pada soto dan campuran santan akan membuat kita mudah menjadi eneg. Maka dari itu sangat disarankan untuk meneteskan jeruk ke mangkuk soto.
  4. Ayam Berbumbu Lemon: Ayam dengan bumbu lemon juga sangat terkenal dan bisa kita temui di banyak restoran. Sajian ayam dengan bumbu jeruk tersebut sangat pas karena kulit ayam yang berlemak.
  5. Aneka Sambal: Sambal juga menjadi hidangan yang sering dicampur dengan jeruk karena akan memberi cita rasa yang lebih nikmat.

Masih banyak hidangan yang menjadikan jeruk nipis sebagai bumbu. Untuk menghilangkan lemak dan sisa minya di piring bekas makanan atau menaruh masakan, Anda bisa menggunakan Sunlight sebagai sabun pencuci piring yang tepat dan membantu menghilangkan lemak dan minya di peraltan makan mau pun peralatan masak Anda.

Artikel lainnya : Jeruk Nipis Mungil Tapi Banyak Manfaat